Informasi mengenai kecantikan wanita, rahasia kecantikan, kesehatan, kulit, foto-foto, wanita muslimah

Sep 27, 2011

Minyak Zaitun untuk Kecantikan Wanita


Minyak zaitun atau Olive oil memiliki aneka ragam manfaat. Berikut penggunaan minyak zaitun dalam bidang kecantikan.

1. Pengganti Cream Cukur
Jika kehabisan krim cukur atau krim untuk bulu-bulu lainnya, kita dapat menggunakan munyak zaitun sebagai pengganti krim cukur tersebut.


2. Melembabkan Kulit Kering
    Minyak zaitun memiliki khasiat yang sangat baik untuk kulit kering. Oleskan pada bibir, kulit kaki yang pecah-pecah dan bagian kulit lain yang Anda inginkan. Penggunaan minyak zaitun dapat membuat kulit Anda seperti kulit bayi.

3. Mengurangi Kolestrol

Ada minyak zaitun khusus untuk memasak dan campuran salad, gunakan minyak zaitun untuk menumis untuk menggantikan minyak goreng. Penggunaan minyak zaitun untuk menggoreng dapat mengatasi kelebihan minyak  dalam makanan. Tapi yang perlu juga diperhatikan bahwa minyak zaitun tidak dapat digunakan menggoreng, hal ini dikarenakan titik panas untuk menggoreng dapat merusak khasiat minyak zaitun tersebut.

4. Menghaluskan Kutikula dan Kulit Tangan
Oleskan minyak zaitun seperti kita memakai lotion pelembab atau penghalus kulit di tangan sebelum tidur. Lihat hasilnya keesokan harinya. Gunakan beberapa kali dalam seminggu niscaya kutikula hilang dan kulit tangan akan menjadi mulus.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Minyak Zaitun untuk Kecantikan Wanita