Informasi mengenai kecantikan wanita, rahasia kecantikan, kesehatan, kulit, foto-foto, wanita muslimah

May 6, 2013

Meremajakan Kulit secara Alami dengan Semangka

Meremajakan Kulit secara Alami dengan Semangka
Kecantikan alami - Karena kandungan 93 persen air inilah, semangka menjadi buah favorit yang ramah untuk kulit. Aneka nutrisi dan vitamin di dalamnya bermanfaat untuk merawat kulit serta mencegah penuaan dini. Selain itu, semangka juga toner alami yang dapat melembabkan, melindungi dari sinar matahari, serta menyegarkan.

Meremajakan Kulit secara Alami dengan Semangka. Buah semangka merupakan salah satu buah yang sangat populer di di Filipina khusunya selama musim panas karena banyak mengandung air sebagai pelepas dahaga. Bukan hanya di Filipina saja, buah yang ukurannya cukup besar ini juga banyak disukai oleh warga Indonesia. Buah yang berbentuk bulat, lonjong, atau bahkan ada yang persegi ini memiliki khasiat untuk kesehatan. Kandungan antioksidan yang ada di dalamnya membantu mencegah kanker usus, asma, diabetes, dan arthritis. Selain iitu, kandungan vitamin C, A, lycopene, dan karotenoid yang dimilikinya juga berfungsi untuk membantu melindungi sel-sel dan pencegahan penyakit jantung.
 
Meremajakan Kulit secara Alami dengan Semangka. Semangka merupakan sumber makanan yang kaya akan likopen, vitamin C, dan A. Nutrisi yang ada di dalamnya itu bisa mengurangi paparan radikal bebas yang menyebabkan garis-garis halus, keriput, dan bintik hitam pada kulit. Untuk mencegah penuaan dini, Anda bisa menggunakan semangka sebagai masker atau langsung mengonsumsinya.

Untuk meremajakan kulit, ambil 100 gram semangka, kemudian hancurkan. Aplikasikan semangka sebagai masker pada seluruh wajah sehingga wajah terasa lebih dingin, segar dan lembab. Efek masker semangka ini juga membersihkan debu dan kotoran hingga ke dalam pori-pori, dengan cara alami yang aman.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Meremajakan Kulit secara Alami dengan Semangka

0 comments:

Post a Comment